05 September 2012

Sama.

Tanah yang kuinjak sama sepertimu
Langit yang kujunjung sama sepertimu
Aku tak berbeda darimu
Udara yang kuhirup, kau hirup juga
Dingin yang kau rasa kurasakan sama
Kita tak terlihat beda

Matahari takkan terlihat beda dari  tempatmu
Bulan dan bintang kan terlihat sama dari tempatku
Kan memberikan cahaya yang sama untuk kita

Warna busanamu yang terlihat beda
Nada kau dendangkan sama indahnya
Harmoni simfoni dunia
Kendati doa terucap beda
Anugrah yang sama kita terima
Aku adalah kamu
Manusia yang sama


Sambil menyeruput es teh, aku duduk diteras sambil menatap langit biru yang cerah. Lantunan lagu Aku adalah Kamu yag dinyanyikan Dialog Dini Hari bersama Robi (Navicula) dan Kikan (Cokelat) menemani siang hari yang santai dan damai ini. Lagu ini mengingatkan aku akan tidak adanya perbedaan di setiap umat manusia dan kita semua sama satu dengan yang lainnya, ciptaan Tuhan YME. Walaupun kepercayaan yang kita anut berbeda, bahasa yang kita gunakan berbeda, warna kulit kita berbeda, adat dan budaya kita berbeda, tetap kita semua adalah manusia. Tidak ada tinggi atau rendahnya derajat, tidak ada kaya atau miskin, tidak ada normal atau abnormal, tidak ada yang pandai atau bodoh, di mata Tuhan kita semua sama. Manusia yang tidak sempurna. Kesempurnaan hanyalah milik-Nya.

Ingatlah selalu Tuhan kamu, darimana asalmu. Tanpa-Nya kamu tidak akan berada di dunia ciptaan-Nya. Janganlah jadi manusia yang sombong dan takabur. Cobalah menjadi manusia yang baik dan bermanfaat untuk sesama manusia yang lain. Begitu juga aku, selalu mencoba untuk menjadi manusia yang baik, tidak memendam kebencian atau apapun itu sifat buruk yang harus dihindari. Karena manusia juga tidak bisa luput dari kesalahan, suatu kali aku ada salah maafkanlah dengan ikhlas :)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar